Ashin Kusaladhamma Indonesia , ISMC [Back]
Terlahir di penghujung tahun 1966. Ia memperoleh penahbisan awal sebagai sāmaṇera pada tahun 1998 di Indonesia dan penahbisan lanjut sebagai bhikkhu dari Chanmyay Sayadaw Ashin Janakābhivaṁsa pada tahun 2001 di Myanmar.
Ia meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Katolik Parahyangan–Bandung dan Magister Management dari Institut Manajemen Prasetiya Mulya–Jakarta. Ia memperdalam pengetahuan Ajaran Buddha di Myanmar dan memperoleh gelar Bachelor of Art dari International Theravāda Buddhist Missionary University (ITBMU)-Yangon. Ia juga mengecap pengalaman belajar cara tradisional di Mahagandhayon Pariyatti School– Amarapura, kemudian di Ywama Pariyatti School–Yangon di bawah bimbingan Ashin Tilokābhivaṁsa, serta mendapat bimbingan belajar Abhidhamma dan Vinaya dari Vinayadhāra Ashin Paṇḍavaṁsa di Sun Lun Gu Vipassanā Meditation Center–Yangon.
Selama tinggal di Myanmar, ia juga meluangkan waktu untuk berlatih meditasi secara intensif di Chanmyay Yeiktha Forest Meditation Center, Paṇḍitārāma Shwe Taung Gon Sāsana Yeiktha, Paṇḍitārāma Hse Main Gon Forest Meditation Center, Pa Auk Tawya Meditation Center.
Ia menulis buku-buku Dhamma, seperti: “Illustrated Chronicle of the Buddha” yang telah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia dengan judul “Kronologi Hidup Buddha”, dalam bahasa Myanmar dengan judul “Poun Pya Buddhawin”, serta dalam bahasa Jepang dengan judul “Buddha Nendaiki”, Untaian Dhamma Tematik, dan lain-lain |